Kenali Penyebab Menstruasi Tidak Lancar

Apa itu menstruasi ? Menstruasi adalah proses dimana dindin rahim luruh yang disertai dengan pendarahan. Biasanya menstruasi terjadi selama 3 hingga 7 hari. Siklus menstruasi yang wajar biasa terjadi setiap 28 – 36 hari sekali. Namun ada beberapa alasan yang dapat menyebabkan menstruasi tidak lancar.

Penyebab pertama adalah menopause. Biasanya wanita yang sudah berumur akan kekurangan hormon estrogen dan progesteron. Kedua hormon ini merupakan hormon yang mempengaruhi siklus menstruasi.

Penyebab kedua adalah kehamilan. Jika seorang wanita mengalami keterlambatan dalam menstruasi, tidak ada salahnya untuk mengecek ke dokter, khususnya bagi mereka yang sudah memiliki pasangan. Biasanya pihak medis akan merekomendasikan kalian untuk melakukan tes kehamilan dan juga USG.

Penyebab ketiga adalah alat kontrasepsi. Pik KB ataupun IUD ( Spiral ) adaalah cara yang paling mudah untuk mencegah kehamilan. Namun penggunaan dua alat ini dapat mempengaruhi siklus menstruasi.

Penyebab keempat adalah Pola hidup. Ingatlah, pola hidup yang sehat akan membuat siklus haid atau menstruasi teratur, sebaliknya, jika pola hidup yang dijalani tidak baik, maka ini juga akan berdampak pada siklus menstruasi.

Penyebab kelima adalah PCOS ( Sindrom ovarium polikistik ). PCOS merupakan proses pembentukan kista kecil pada bagian indung telur. Kehadiran kista tersebut akan mempengaruhi hormon sehingga hormon menjadi tidak seimbang. Selain dapat mempengaruhi siklus, darah yang dikeluarkan juga akan menjadi sedikit.

Itu dia beberapa penyebab yang dapat mempengaruhi siklus menstrusi. Mari jaga pola hidup sehat agar siklus menstruasi dapat tetap terkontrol dengan baik.