Tiga Jenis Sayur Yang Bisa Menyehatkan Ginjal

Tiga Jenis Sayur Yang Bisa Menyehatkan Ginjal

Ginjal merupakan bagian yang sangat penting, yang berfungsi untuk mengeluarkan limbah dari darah serta mengatur tingkat cairan yang ada di dalam tubuh.

Untuk menjaga supaya sistem pada ginjal kita terus berjalan dengan lancar, anda diwajibkan untuk mengkonsumsi sayur-sayuran, menghindari makanan yang mengandung lemak, dan makanan olahan yang banyak mengandung lemak jenuh dan natrium.

Terdapat beberapa jenis sayuran yang di rekomendasikan karena mempunyai manfaat untuk membersihkan, menjaga dan memurnikan kinerja ginjal kita. Berikut ini merupakan beberapa sayuran yang di rekomendasikan untuk kesehatan ginjal.

Kubis

Kubis terbebas dari yang namanya potasium. Selain itu kubis juga dapat meningkatkan kinerja ginjal dan hati anda. Sayuran ini juga sangat kaya akan phytochemical yang dapat membantu untuk melawan radikal bebas yang menyebabkan kanker.

Paprika Merah

Sayuran ini juga dikenal sangat ramah untuk ginjal kita, karena potasium yang terdapat di dalamnya sangat rendah. Kadar potasium yang terlalu tinggi didalam darah akan menyulitkan ginjal untuk menghilangkannya, sehingga dapat menyebabkan penyakit ginjal yang kronis.

Kembang Kol

Sayuran mengandung serat dan asam folat, yang berfungsi untuk membersihkan ginjal kita dan juga menguatkannya. Kembang kol juga mempunyai kandungan potasium yang sangat rendah sehingga dapat dikonsumsi untuk orang yang mengidap penyakit ginjal kronis.

Bawang Putih

Bawang putih dapat digunakan untuk bahan masakan ataupun di makan mentah-mentah. Bawang putih mempunyai sifat diuretik yang dapat membantu menghilangkan kelebihan air dan natrium di dalam tubuh kita dengan cara memaksa ginjal kita untuk mengeluarkan nya lewat urin. Bawang putih ternyata dapat melindungi ginjal kita dari efek berbahaya yang berasal dari logam berat seperti timbal.