Tulang yang rapuh memang sulit terdeteksi karena berada didalam tubuh. Tetapi kita perlu paham tanda-tanda tulang yang sudah rapuh ataupun tidak sehat. Tulang yang lemah biasanya dikarenakan kurangnya asupan mineral dan kalsium dalam tubuh. Selain itu tulang yang rapuh sangat riskan mengalami patah saat terkena benturan meski benturan tersebut hanya benturan ringan.
Tulang yang lemah juga tidak ada gejala yang jelas, hanya saja ada tanda yang bisa kalian rasakan. Tanda pertama adalah penurunan kemampuan fisik. Untuk dapat mengukur kesehatan fisik, kita bisa melihatnya melalui kegiatan aerobik. Jika kesehatan tulang menurun, tentunya keseimbangan tubuh juga akan semakin tidak stabil. Menurut Dr. Susan E Brown, orang yang tidak melakukan aktivitas fisiknya akan rentan terserang osteoporosis pada saat tua nanti. Selain itu asupan kalsium dan mineral juga harus diperhatikan demi menjaga kesehatan tulang.
Kuku yang mudah rapuh juga menandakan bahwa tulang kita sudah mulai rapuh ataupun tidak sehat. Semakin kuat kuku yang dimiliki, maka semakin sehat pula tulang yang kita miliki. Kuku merupakan bentuk padat dari kalsium dan mineral, kuku juga memiliki karakteristik yang sama dengan tulang. Jadi kuku bisa menjadi tolak ukur kesehatan tulang yang ada didalam tubuh.
Sering mengalami kram otot atau nyeri tulang ? Semakin intens nyeri yang menyerang, itu berarti kesehatan tulang juga semakin tidak sehat. Jika nyeri tulang sering menyerang dalam interval waktu yang dekat, kalian sudah bisa memeriksakan kesehatan tulang. Ini dilakukan agar kalian bisa mendapatkan penanganan yang tepat untuk mengembalikan kesehatan tulang yang sudah rapuh.