Hal-Hal Yang Perlu Diperhatikan Dalam Menjaga Kesehatan Gigi

Hal-Hal Yang Perlu Diperhatikan Dalam Menjaga Kesehatan Gigi

Gigi merupakan salah satu bagian yang sangat penting pada tubuh. Tanpa adanya gigi, kita akan kesulitan untuk menghancurkan makanan di dalam mulut.

Karena gigi merupakan bagian yang sangat penting pada tubuh, kita harus menjaga kesehatan gigi agar gigi tidak keropos dan mengalami gigi sensitif. Untuk menjaga kesehatan gigi, kalian perlu melakukan perawatan dengan memperhatikan hal-hal berikut ini.

Dalam menyikat gigi, kita perlu menggunakan sikat gigi yang memiliki bulu yang halus. Hindari menyikat gigi terlalu kuat karena dapat mengikis email yang ada pada gigi. Untuk pasta gigi yang digunakan, pastikan pasta gigi mengandung flouride.

Terkadang banyak orang yang salah persepsi dengan mengatakan semakin sering menyikat gigi akan menyehatkan gigi. Ini persepsi yang salah ! Menyikat gigi terlalu sering justru dapat merusak jaringan gigi. Kalian dapat menyikat gigi 2 kali sehari.

Jika kalian memiliki kebiasaan menggertak gigi dan mengasah gigi, segera hentikan kebiasaan tersebut. Kebiasaan buruk tersebut dapat membuat gigi retak dan mengakibatkan kerusakan gigi yang fatal.

Kalian juga perlu membatasi mengkonsumsi makanan bersoda dan kandungan asam yang tinggi. Minuman dan makanan jenis ini dapat mengikis gigi.

Ingat, jangan langsung menyikat gigi setelah mengkonsumsi makanan yang bersoda dan asam. Kedua zat ini membuat lapisan gigi menjadi lunak dan beresiko terkikis ketika kalian menggosok gigi.

Dan yang terakhir adalah secara rutin memeriksakan kesehatan gigi ke dokter. Hal ini dilakukan untuk mencegah penyakit gigi dikemudian hari.